Minggu, 17 September 2017

Paulo Dybala Menangkan Juventus Dalam Laga Penting

Agen Bola Terlaris - Juventus berhasil mengungguli tim tuan rumah, Sassuolo dengan skor 3-1, Minggu (17/9/2017). Mengenakan seragam kuning-kuning, Juventus langsung mengambil inisiatif menyerang sejak menit pertama. Gelandang Juventus, Miralem Pjanic sempat merepotkan pertahanan Sassuolo dengan melesakkan tembakan jarak jauh yang masih dapat diantisipasi dengan baik.


Juventus sempat mendapatkan peluang emas ketika sundulan Gonzalo Higuain memanfaatkan umpan silang Alex Sandro berhasil dimentahkan kiper Sassuolo, Andrea Consigli. Sassuolo membalas dengan tendangan jarak jauh Stefano Sensi yang melambung tipis di atas gawang Gianluigi Buffon. Gol untuk Juventus ini pun akhirnya datang melalui tendangan keras Paulo Dybala ke sudut kiri gawang Sassuolo (16').

Memanfaatkan umpan dari Mandzukic, Dybala yang berdiri bebas di luar kotak penalti lawan melesakkan tendangan keras yang melengkung ke gawang Consigli. Sassuolo sempat bisa menyamakan kedudukan jika tendangan Diego Falcinelli yang sudah satu lawan satu dengan Buffon tak dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper gaek timnas Italia itu. Juventus dipaksa untuk bermain di area permainannya sendiri pada 15 menit terakhir babak pertama.

Kemelut di depan gawang Juventus di menit 35 juga masih gagal dimanfaatkan oleh pemain-pemain Sassuolo. Skor 1-0 bagi keunggulan Juventus tak berubah hingga paruh pertama berakhir. Baru empat menit peluit babak kedua berbunyi, Paulo Dybala menggandakan keunggulan bagi Bianconeri (49'). Menerima umpan Juan Cuadrado dari sayap kanan, Dybala menendang bola dengan kaki kiri ke tiang dekat gawang Sassuolo.

Dua menit berselang, Sassuolo berhasil memperkecil ketinggalan melalui kaki Matteo Politano (51'). Diawali dari pergerakan Claud Adjapong, bola bergulir melewati penjagaan Buffon dan barisan pertahanan Juventus. Politano menyongsong bola tersebut dengan sontekan ringan yang mengubah kedudukan menjadi 1-2. Dybala melengkapi hattrick ke gawang Sassuolo melalui tendangan bebas yang menghujam ke pojok gawang Consigli (63').

Hattrick itu menjadi yang kedua bagi Dybala pada musim ini. Dybala sudah mencetak 8 gol dari 4 pertandingan Liga Italia musim 2017-2018. Menit 78, Gonzalo Higuain digantikan oleh Douglas Costa yang membuat posisi Mario Mandzukic ikut berubah menjadi target man. Juventus berpeluang menambah keunggulan di menit 82 ketika Cuadrado berdiri bebas menyambut umpan silang Douglas Costa.

Namun sepakan Cuadrado masih bisa dihalang oleh barisan belakang Sassuolo. Skor 3-1 bagi kemenangan Juventus bertahan hingga laga usai. Kemenangan atas Sassuolo ini bikin Juventus kembali ke puncak klasemen sementara dengan unggul agresivitas gol dari Inter Milan.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.